TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Mazmur 21:5

Konteks
21:5 (21-6) Besar kemuliaannya karena kemenangan g  yang dari pada-Mu; keagungan dan semarak h  telah Kaukaruniakan kepadanya.

Mazmur 45:3-4

Konteks
45:3 (45-4) Ikatlah pedangmu y  pada pinggang, hai pahlawan, z  dalam keagunganmu dan semarakmu! a  45:4 (45-5) Dalam semarakmu itu majulah demi kebenaran, b  perikemanusiaan dan keadilan! c  Biarlah tangan kananmu d  mengajarkan engkau perbuatan-perbuatan e  yang dahsyat!

Mazmur 72:17-19

Konteks
72:17 Biarlah namanya tetap selama-lamanya t , kiranya namanya semakin dikenal selama ada matahari. u  Kiranya segala bangsa saling memberkati dengan namanya, dan menyebut dia berbahagia. v  72:18 Terpujilah TUHAN, Allah Israel, w  yang melakukan perbuatan x  yang ajaib seorang diri! 72:19 Dan terpujilah kiranya nama-Nya y  yang mulia selama-lamanya, dan kiranya kemuliaan-Nya z  memenuhi seluruh bumi. Amin, ya amin a .

Yesaya 9:6

Konteks
9:6 (9-5) Sebab seorang anak telah lahir m  untuk kita 1 , seorang putera telah diberikan n  untuk kita; lambang pemerintahan o  ada di atas bahunya, p  dan namanya disebutkan orang: Penasihat Ajaib, q  Allah yang Perkasa, r  Bapa s  yang Kekal, t  Raja Damai. u 

Yesaya 11:10

Konteks
11:10 Maka pada waktu itu 2  a  taruk dari pangkal Isai b  akan berdiri sebagai panji-panji c  bagi bangsa-bangsa; dia d  akan dicari oleh suku-suku bangsa e  dan tempat kediamannya f  akan menjadi mulia. g 

Yesaya 22:24

Konteks
22:24 Dan padanya akan digantungkan segala tanggungan kaum keluarganya, tunas dan taruk, beserta segala perkakas yang kecil, dari piring pasu sampai periuk belanga.

Yesaya 49:5-6

Konteks
49:5 Maka sekarang firman TUHAN, yang membentuk aku sejak dari kandungan l  untuk menjadi hamba-Nya, untuk mengembalikan Yakub kepada-Nya 3 , dan supaya Israel m  dikumpulkan kepada-Nya--maka aku dipermuliakan n  di mata TUHAN, dan Allahku menjadi kekuatanku o --,firman-Nya: 49:6 "Terlalu sedikit bagimu hanya untuk menjadi hamba-Ku, p  untuk menegakkan suku-suku Yakub dan untuk mengembalikan orang-orang Israel yang masih terpelihara. q  Tetapi Aku akan membuat engkau menjadi terang r  bagi bangsa-bangsa s  supaya keselamatan yang dari pada-Ku sampai ke ujung bumi 4 . t "

Yeremia 23:6

Konteks
23:6 Dalam zamannya Yehuda akan dibebaskan, dan Israel akan hidup dengan tenteram; l  dan inilah namanya m  yang diberikan orang kepadanya: TUHAN--keadilan kita. n 

Daniel 7:13-14

Konteks
7:13 Aku terus melihat dalam penglihatan malam itu, tampak datang p  dengan awan-awan dari langit q  seorang seperti anak manusia 5 ; r  datanglah ia kepada Yang Lanjut Usianya itu, dan ia dibawa ke hadapan-Nya. 7:14 Lalu diberikan kepadanya kekuasaan s  dan kemuliaan dan kekuasaan sebagai raja, maka orang-orang dari segala bangsa, suku bangsa dan bahasa mengabdi kepadanya. t  Kekuasaannya ialah kekuasaan yang kekal, yang tidak akan lenyap, dan kerajaannya ialah kerajaan u  yang tidak akan musnah. v 

Yohanes 13:31-32

Konteks
Perintah baru
13:31 Sesudah Yudas pergi, berkatalah Yesus: "Sekarang Anak Manusia j  dipermuliakan k  dan Allah dipermuliakan di dalam Dia. l  13:32 Jikalau Allah dipermuliakan di dalam Dia, Allah akan mempermuliakan Dia juga di dalam diri-Nya, m  dan akan mempermuliakan Dia dengan segera.

Yohanes 17:1-5

Konteks
Doa Yesus untuk murid-murid-Nya
17:1 6 Demikianlah kata Yesus. Lalu Ia menengadah ke langit k  dan berkata: "Bapa, telah tiba saatnya; l  permuliakanlah Anak-Mu, supaya Anak-Mu mempermuliakan Engkau. m  17:2 Sama seperti Engkau telah memberikan kepada-Nya kuasa atas segala yang hidup, n  demikian pula Ia akan memberikan hidup yang kekal o  kepada semua yang telah Engkau berikan kepada-Nya. p  17:3 Inilah hidup yang kekal 7  itu, yaitu bahwa mereka mengenal Engkau, q  satu-satunya Allah yang benar, dan mengenal Yesus Kristus yang telah Engkau utus. r  17:4 Aku telah mempermuliakan s  Engkau di bumi dengan jalan menyelesaikan pekerjaan yang Engkau berikan kepada-Ku untuk melakukannya. t  17:5 Oleh sebab itu, ya Bapa, permuliakanlah Aku u  pada-Mu sendiri dengan kemuliaan yang Kumiliki di hadirat-Mu v  sebelum dunia ada. w 

Efesus 1:20-23

Konteks
1:20 yang dikerjakan-Nya di dalam Kristus dengan membangkitkan Dia dari antara orang mati v  dan mendudukkan Dia di sebelah kanan-Nya w  di sorga, x  1:21 jauh lebih tinggi dari segala pemerintah dan penguasa dan kekuasaan dan kerajaan y  dan tiap-tiap nama z  yang dapat disebut, bukan hanya di dunia ini saja, melainkan juga di dunia yang akan datang. a  1:22 Dan segala sesuatu telah diletakkan-Nya di bawah kaki b  Kristus dan Dia telah diberikan-Nya kepada jemaat sebagai Kepala c  dari segala yang ada. 1:23 Jemaat yang adalah tubuh-Nya, d  yaitu kepenuhan Dia, e  yang memenuhi semua dan segala sesuatu. f 

Filipi 2:7-11

Konteks
2:7 melainkan telah mengosongkan e  diri-Nya sendiri 8 , dan mengambil rupa seorang hamba, f  dan menjadi sama dengan manusia 9 . g  2:8 Dan dalam keadaan sebagai manusia, Ia telah merendahkan diri-Nya dan taat sampai mati, h  bahkan sampai mati di kayu salib. i  2:9 Itulah sebabnya Allah sangat meninggikan Dia j  dan mengaruniakan kepada-Nya nama di atas segala nama, k  2:10 supaya dalam nama Yesus bertekuk lutut l  segala yang ada di langit dan yang ada di atas bumi dan yang ada di bawah bumi, m  2:11 dan segala lidah mengaku: "Yesus Kristus adalah Tuhan, n " bagi kemuliaan Allah, Bapa!

Ibrani 2:7-9

Konteks
2:7 Namun Engkau telah membuatnya untuk waktu yang singkat sedikit lebih rendah dari pada malaikat-malaikat, dan telah memahkotainya dengan kemuliaan dan hormat, 2:8 segala sesuatu telah Engkau taklukkan di bawah kaki-Nya. u " Sebab dalam menaklukkan segala sesuatu kepada-Nya, tidak ada suatupun yang Ia kecualikan, yang tidak takluk kepada-Nya. Tetapi sekarang ini belum kita lihat, bahwa segala sesuatu telah ditaklukkan 10  kepada-Nya. 2:9 Tetapi Dia, yang untuk waktu yang singkat dibuat sedikit lebih rendah dari pada malaikat-malaikat, yaitu Yesus, kita lihat, yang oleh karena penderitaan maut, v  dimahkotai dengan kemuliaan dan hormat, w  supaya oleh kasih karunia Allah Ia mengalami maut bagi semua manusia 11 . x 

Ibrani 2:1

Konteks
Keselamatan yang besar
2:1 Karena itu harus lebih teliti kita memperhatikan apa yang telah kita dengar, supaya kita jangan hanyut dibawa arus 12 . i 

Pengkhotbah 3:22

Konteks
3:22 Aku melihat bahwa tidak ada yang lebih baik bagi manusia dari pada bergembira dalam pekerjaannya, b  sebab itu adalah bahagiannya. c  Karena siapa akan memperlihatkan kepadanya apa yang akan terjadi sesudah dia?

Wahyu 3:21

Konteks
3:21 Barangsiapa menang, e  ia akan Kududukkan bersama-sama dengan Aku di atas takhta-Ku, f  sebagaimana Akupun telah menang g  dan duduk bersama-sama dengan Bapa-Ku di atas takhta-Nya.

Wahyu 5:9-13

Konteks
5:9 Dan mereka menyanyikan suatu nyanyian f  baru katanya: "Engkau layak g  menerima gulungan kitab itu dan membuka meterai-meterainya; karena Engkau telah disembelih dan dengan darah-Mu h  Engkau telah membeli i  mereka bagi Allah dari tiap-tiap suku dan bahasa dan kaum dan bangsa. j  5:10 Dan Engkau telah membuat mereka menjadi suatu kerajaan, dan menjadi imam-imam k  bagi Allah kita, dan mereka akan memerintah sebagai raja di bumi. l " 5:11 Maka aku melihat dan mendengar suara banyak malaikat sekeliling takhta, makhluk-makhluk m  dan tua-tua n  itu; jumlah mereka berlaksa-laksa dan beribu-ribu laksa, o  5:12 katanya dengan suara nyaring: "Anak Domba p  yang disembelih q  itu layak untuk menerima kuasa, dan kekayaan, dan hikmat, dan kekuatan, dan hormat, dan kemuliaan, dan puji-pujian! r " 5:13 Dan aku mendengar semua makhluk yang di sorga dan yang di bumi s  dan yang di bawah bumi dan yang di laut dan semua yang ada di dalamnya, berkata: "Bagi Dia yang duduk di atas takhta t  dan bagi Anak Domba, u  adalah puji-pujian dan hormat dan kemuliaan dan kuasa sampai selama-lamanya! v "

Wahyu 19:11-16

Konteks
Firman Allah
19:11 Lalu aku melihat sorga terbuka 13 : c  sesungguhnya, ada seekor kuda putih; dan Ia yang menungganginya d  bernama: "Yang Setia dan Yang Benar e ", Ia menghakimi dan berperang f  dengan adil. 19:12 Dan mata-Nya bagaikan nyala api g  dan di atas kepala-Nya terdapat banyak mahkota h  dan pada-Nya i  ada tertulis suatu nama yang tidak diketahui seorangpun, kecuali Ia sendiri. j  19:13 Dan Ia memakai jubah yang telah dicelup dalam darah k  dan nama-Nya ialah: "Firman Allah. l " 19:14 Dan semua pasukan 14  yang di sorga mengikuti Dia; mereka menunggang kuda putih dan memakai lenan halus m  yang putih n  bersih. 19:15 Dan dari mulut-Nya keluarlah sebilah pedang o  tajam yang akan memukul p  segala bangsa 15 . Dan Ia akan menggembalakan mereka dengan gada besi q  dan Ia akan memeras anggur dalam kilangan anggur, r  yaitu kegeraman murka Allah, Yang Mahakuasa 16 . 19:16 Dan pada jubah-Nya dan paha-Nya tertulis s  suatu nama, yaitu: "Raja segala raja dan Tuan di atas segala tuan. t "
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[9:6]  1 Full Life : SEORANG ANAK TELAH LAHIR UNTUK KITA.

Nas : Yes 9:5

Ayat ini menubuatkan kelahiran Mesias, Yesus Kristus (juga

lihat cat. --> Yes 7:14).

[atau ref. Yes 7:14]

Kelahiran-Nya akan terjadi pada saat dan di tempat tertentu di dalam sejarah, dan Anak Mesianis ini akan lahir dengan cara yang unik dan menakjubkan. Yesaya mencatat empat nama yang akan menandai tugas-Nya selaku Mesias.

  1. 1) Penasihat Ajaib. Mesias sendiri akan menjadi keajaiban adikodrati (kata Ibr. _pele'_ hanya dipakai untuk Allah, tidak pernah untuk manusia atau pekerjaannya; bd. Yes 28:29); Ia akan menunjukkan sifat-Nya melalui semua perbuatan dan mukjizat-Nya. Penasihat Ajaib ini akan merupakan penjelmaan hikmat sempurna dan mempunyai kata-kata hidup kekal; selaku Penasihat, Ia akan menyingkapkan rencana keselamatan sempurna (bd. pasal Yes 11:1-16).
  2. 2) Allah yang Perkasa. Di dalam Mesias seluruh kepenuhan ke-Allahan akan berdiam secara jasmaniah (Kol 2:9; bd. Yoh 1:1,14).
  3. 3) Bapa yang Kekal. Ia bukan hanya datang untuk memperkenalkan Bapa sorgawi, tetapi Ia sendiri akan bertindak terhadap umat-Nya secara kekal bagaikan seorang Bapa penuh belas kasihan yang mengasihi, melindungi, dan menyediakan kebutuhan anak-anak-Nya (bd. Mazm 103:13).
  4. 4) Raja Damai. Pemerintahan-Nya akan membawa damai dengan Allah bagi umat manusia melalui pembebasan dari dosa dan kematian (Yes 11:6-9; bd. Rom 5:1; 8:2).

[11:10]  2 Full Life : PADA WAKTU ITU.

Nas : Yes 11:10-16

Hari-hari terakhir dari kerajaan Mesias akan didahului oleh berkumpulnya kembali orang Yahudi yang menerima Yesus Kristus sebagai Mesias. Pemulihan Israel dan Yehuda ini akan mencakup:

  1. (1) kaum sisa setia yang masih ada (ayat Yes 11:11-12; bd. Ul 30:3-5; Yer 31:1,8,10; Yeh 39:22,28);
  2. (2) umat itu berkumpul di sekitar Mesias (Yes 11:10,12; Yer 23:5-8; Yeh 37:21-25);
  3. (3) Israel disucikan secara menyeluruh (Ul 30:3-6; Yer 32:37-41; Yeh 11:17-20);
  4. (4) berkat dan kemakmuran di negeri (Yer 31:8,10,12-13,28; Yer 32:37-41; Yeh 28:25-26; 39:25-29; Am 9:11-15);
  5. (5) berkat untuk semua orang, Yahudi dan bukan Yahudi (ayat Yes 11:12; 55:3-5; 60:1-5,10-14; Yer 16:15,19-21; Za 2:10-12; Mi 4:1-4);
  6. (6) hukuman atas orang fasik (ayat Yes 11:14-16; Yer 25:29-33; Yoel 3:1-2,12-14); dan
  7. (7) pemulihan akhir "pada hari-hari terakhir" (Hos 3:4-5;

    lihat cat. --> Rom 11:26;

    [atau ref. Rom 11:26]

    lihat art. ISRAEL DALAM RENCANA KESELAMATAN ALLAH).

[49:5]  3 Full Life : MENGEMBALIKAN YAKUB KEPADA-NYA.

Nas : Yes 49:5-6

Nubuat ini melukiskan dua aspek penting dalam misi Yesus:

  1. (1) Membawa Israel kembali kepada Allah, yaitu orang-orang Yahudi yang bertobat di gereja PB dan pada zaman sekarang, dan juga kaum sisa Israel yang akan dipulihkan pada akhir zaman; dan
  2. (2) membawa terang dan berita keselamatan Allah kepada semua bangsa

    (lihat cat. --> Yes 49:6 berikutnya).

    [atau ref. Yes 49:6]

[49:6]  4 Full Life : KESELAMATAN ... SAMPAI KE UJUNG BUMI.

Nas : Yes 49:6

Misi Mesias ialah agar semua bangsa mendengar Injil dan mempunyai kesempatan untuk percaya kepada Anak-Hamba Allah. Ayat ini kadang-kadang disebut "Amanat Agung PL". Amanat ini tidak akan tergenapi sebelum Injil diberitakan secara memadai ke seluruh dunia; ketika hal ini terjadi "barulah tiba kesudahannya"

(lihat cat. --> Mat 24:14).

[atau ref. Mat 24:14]

Tugas orang percaya PB ialah memberitakan Injil dengan setia, membawanya kepada semua bangsa hingga Tuhan datang kembali.

[7:13]  5 Full Life : SEORANG SEPERTI ANAK MANUSIA.

Nas : Dan 7:13

Oknum agung ini dihadapkan kepada Allah Bapa sebagai oknum yang terpisah dan berbeda dari Dia untuk menerima kerajaan kekal yang tidak pernah akan diberikan kepada orang lain (seperti yang terjadi dengan kerajaan-kerajaan sebelumnya). Awan-awan dari langit itu mungkin awan kemuliaan (bd. Kel 40:34,38; Kis 1:9,11; 1Tes 4:17; Wahy 1:7), yang menunjukkan bahwa Dialah Putra ilahi itu (Mat 26:64), Tuhan kita Yesus Kristus (bd. Luk 21:27; Yoh 1:51).

[17:1]  6 Full Life : DOA SYAFAAT KRISTUS UNTUK SEMUA ORANG PERCAYA.

Nas : Yoh 17:1

Doa Yesus yang terakhir untuk para murid-Nya menunjukkan keinginan-Nya yang mendalam bagi semua orang percaya, baik dahulu maupun sekarang. Doa ini juga merupakan suatu teladan yang diilhamkan Roh tentang bagaimana semua gembala sidang harus mendoakan jemaat mereka, dan bagaimana orang-tua harus mendoakan anak-anak mereka. Dengan berdoa untuk mereka yang berada di bawah pengawasan kita, perhatian terbesar haruslah:

  1. (1) supaya mereka dapat mengenal Kristus dan Firman-Nya secara mendalam (ayat Yoh 17:2-3,17,19;

    lihat cat. --> Yoh 17:3);

    [atau ref. Yoh 17:3]

  2. (2) supaya Allah melindungi mereka dari dunia, agar mereka tidak tersesat oleh tipu daya Iblis dan ajaran palsu (ayat Yoh 17:6,11,14-17);
  3. (3) supaya mereka senantiasa memiliki sukacita penuh di dalam Kristus (ayat Yoh 17:13);
  4. (4) supaya mereka kudus dalam pikiran, perbuatan, dan tabiat

    (lihat cat. --> Yoh 17:17);

    [atau ref. Yoh 17:17]

  5. (5) supaya mereka menjadi satu dalam tujuan dan persekutuan sebagaimana halnya Yesus dengan Bapa (ayat Yoh 17:11,21-22;

    lihat cat. --> Yoh 17:21);

    [atau ref. Yoh 17:21]

  6. (6) supaya mereka dapat menuntun orang lain kepada Kristus (ayat Yoh 17:21,23);
  7. (7) supaya mereka dapat bertekun dalam iman dan akhirnya bersama dengan Kristus di sorga (ayat Yoh 17:24); dan
  8. (8) supaya mereka senantiasa hidup di dalam kasih dan kehadiran Allah (ayat Yoh 17:26).

[17:3]  7 Full Life : HIDUP YANG KEKAL.

Nas : Yoh 17:3

Hidup yang kekal bukanlah sekedar hidup yang tanpa akhir. Hidup kekal merupakan suatu kualitas hidup yang kita terima selaku orang percaya apabila kita mengambil bagian dalam hakikat hidup Allah melalui Kristus. Kenyataan ini mengizinkan kita mengenal Allah dalam pengetahuan dan persekutuan yang makin bertambah dengan Bapa, Anak, dan Roh Kudus. Dalam PB hidup kekal digambarkan sebagai:

  1. 1) Suatu realitas masa kini (Yoh 5:24; 10:27-28). Memiliki hidup kekal sekarang menuntut adanya iman yang hidup. Hidup yang kekal tidak diperoleh dan dipertahankan hanya dengan suatu tindakan pertobatan dan iman yang dilakukan pada masa lampau

    (lihat cat. --> Yoh 5:24).

    [atau ref. Yoh 5:24]

    Hidup yang kekal juga meliputi suatu persekutuan dan persatuan yang hidup sekarang ini dengan Kristus (1Yoh 5:12); tidak ada hidup yang kekal terlepas dari Dia (Yoh 10:27 dst; Yoh 11:25 dst; 1Yoh 5:11-13).
  2. 2) Harapan di masa depan. Hidup kekal dikaitkan dengan kedatangan Kristus untuk umat-Nya yang setia

    (lihat cat. --> Yoh 14:3;

    [atau ref. Yoh 14:3]

    bd. Mr 10:30; 2Tim 1:1,10; Tit 1:2; 3:7) dan tergantung pada tetap hidup di dalam Roh (Rom 8:12-17; Gal 6:8).

[2:7]  8 Full Life : TELAH MENGOSONGKAN DIRI-NYA SENDIRI.

Nas : Fili 2:7

Hal inilah yang benar-benar dikatakan dalam naskah Yunani, yaitu mengesampingkan kemuliaan (Yoh 17:4), kedudukan (Yoh 5:30; Ibr 5:8), kekayaan (2Kor 8:9), segala hak sorgawi (Luk 22:27; Mat 20:28), dan penggunaan sifat-sifat ilahi-Nya (Yoh 5:19; 8:28; Yoh 14:10). "Pengosongan diri-Nya" ini tidak sekadar berarti secara sukarela menahan diri untuk menggunakan kemampuan dan hak istimewa ilahi-Nya, tetapi juga menerima penderitaan, kesalahpahaman, perlakuan buruk, kebencian, dan kematian yang terkutuk di salib.

[2:7]  9 Full Life : MENGAMBIL RUPA SEORANG HAMBA, DAN MENJADI SAMA DENGAN MANUSIA.

Nas : Fili 2:7

Untuk ayat-ayat dalam Alkitab yang berbicara tentang Kristus yang mengambil rupa seorang hamba, lih. Mr 13:32; Luk 2:40-52; Rom 8:3; 2Kor 8:9; Ibr 2:7,14. Walaupun Ia tetap benar-benar ilahi, Kristus mengambil sifat manusia dengan segala pencobaan, kehinaan, dan kelemahannya, namun Ia tanpa dosa (ayat Fili 2:7-8; Ibr 4:15).

[2:8]  10 Full Life : BELUM KITA LIHAT, ... SEGALA SESUATU TELAH DITAKLUKKAN.

Nas : Ibr 2:8

Di dalam dunia ini yang telah jatuh dalam dosa dan dikuasai oleh Iblis, belum segala sesuatu takluk kepada Kristus. Sekalipun demikian, Yesus sudah dimahkotai dengan kemuliaan dan kehormatan di Sorga (ayat Ibr 2:9); semua kuasa kejahatan di dunia pasti akan kalah dan dihukum.

[2:9]  11 Full Life : MENGALAMI MAUT BAGI SEMUA MANUSIA.

Nas : Ibr 2:9

Kristus mengalami penghinaan dan menderita kematian bagi semua orang. Kematian-Nya bukanlah upaya "pendamaian yang terbatas", sebagaimana dikatakan oleh kalangan tertentu. Karena Ia menanggung hukuman dosa seluruh umat manusia, maka kematian-Nya akan berfaedah bagi semua orang yang menerima Dia

(lihat cat. --> Rom 3:25).

[atau ref. Rom 3:25]

[2:1]  12 Full Life : SUPAYA KITA JANGAN HANYUT DIBAWA ARUS.

Nas : Ibr 2:1-3

Salah satu alasan penulis surat ini menegaskan keunggulan Putra Allah dan penyataan-Nya ialah untuk menekankan kepada orang-orang yang telah menerima keselamatan bahwa mereka harus dengan sungguh-sungguh menerima kesaksian dan ajaran asli dari Kristus dan para rasul. Oleh karena itu kita harus sangat memperhatikan Firman Allah, hubungan kita dengan Kristus, dan pimpinan Roh Kudus (Gal 5:16-25).

  1. 1) Kelalaian, kurang perhatian atau sikap acuh tak acuh bisa berakibat fatal. Orang percaya yang karena kelalaian membiarkan kebenaran dan ajaran Injil luput dari perhatiannya, adalah dalam bahaya terbawa arus melewati tempat pendaratan yang telah ditentukan dan gagal mencapai tempat yang aman.
  2. 2) Seperti halnya para penerima surat ini, semua orang Kristen tergoda untuk mengabaikan Firman Allah. Karena kelalaian dan sikap masa bodoh, kita dengan mudah tidak lagi memperhatikan peringatan-peringatan Allah (ayat Ibr 2:2), berhenti bertekun dalam perjuangan kita melawan dosa (Ibr 12:4; 1Pet 2:11), dan secara perlahan-lahan hanyut sehingga meninggalkan Putra Allah, Yesus Kristus (ayat Ibr 2:1-3; 6:4-8; Ibr 10:31-32;

    lihat cat. --> Rom 8:13).

    [atau ref. Rom 8:13]

[19:11]  13 Full Life : AKU MELIHAT SORGA TERBUKA.

Nas : Wahy 19:11

Ayat ini menyatakan awal kedatangan Kristus kali kedua ke bumi sebagai Raja segala raja dan Tuan di atas segala tuan (ayat Wahy 19:16). Ia datang dari sorga sebagai Pejuang-Mesias (bd. 2Tes 1:7-8) untuk menegakkan kebenaran dan keadilan (Mazm 96:13), untuk menghukum bangsa-bangsa dan berperang melawan kejahatan (bd. Yoh 5:30). Inilah peristiwa yang telah dinanti-nantikan oleh orang yang setia dari segala angkatan.

[19:14]  14 Full Life : SEMUA PASUKAN.

Nas : Wahy 19:14

Pasukan-pasukan yang kembali bersama Kristus termasuk semua orang kudus yang sudah ada di dalam sorga (bd. Wahy 17:14). Pakaian putih mereka menegaskan hal ini.

[19:15]  15 Full Life : MEMUKUL SEGALA BANGSA.

Nas : Wahy 19:15

Ketika Kristus kembali ke bumi, Ia akan menghukum bangsa-bangsa yang fasik. "Menggembalakan mereka dengan gada besi" berarti membinasakan mereka (Mazm 2:9). "Ia akan memeras anggur dalam kilangan anggur" menunjukkan kedahsyatan hukuman-Nya (bd. Yes 64:1-2; Za 14:3-4; Mat 24:29-30; bd.

lihat cat. --> Wahy 14:19).

[atau ref. Wahy 14:19]

[19:15]  16 Full Life : KEGERAMAN MURKA ALLAH, YANG MAHAKUASA.

Nas : Wahy 19:15

Ini merupakan peringatan yang keras bahwa Allah membenci dosa. Pandangan sentimental bahwa Kristus bersikap toleran terhadap dosa dan kemesuman sama sekali tidak terdapat dalam penyataan Kristus tentang diri-Nya di dalam kitab ini

(lihat cat. --> Wahy 19:17 berikut).

[atau ref. Wahy 19:17]



TIP #28: Arahkan mouse pada tautan catatan yang terdapat pada teks alkitab untuk melihat catatan ayat tersebut dalam popup. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA